KEDIRI, sport.suramerdeka.com - Persik menjamu Persebaya di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Sabtu 18 Maret 2023. Kick-off pukul 15.00 WIB. Laga digelar tanpa penonton.
Laga diawali dengan serangan - serangan dari tuan rumah, tak ada hentinya berkali kali mengancam gawang Persebaya. Kepercayaan diri para pemain membuat Persik Kediri lebih dominan.
Akan tetapi belum satupun finishing yang menghasilkan gol.
Sedangkan tim tamu Persebaya Surabaya tak diam begitu saja, mereka memperkokoh lini belakang dan tengah, gawang Ernando sempat terancam oleh Flavio Silva pada menit ke-16 lewat sundulannya, namun berhasil ditepis dengan baik.
Persebaya pun sempat memberi ancama ke tuan rumah , tendangan dari Yamamoto didepn gawang, tapi Kartika Ajie berhasil menghalaunya dengan kaki.
Babak pertama tanpa angka, skor 0-0.
Persebaya Surabaya berjuang begitu keras, mempertahankan areanya dan tak ingin mereka harus pulang tanpa hasil, terlihat ambisi para pemain Persebaya setelah 3 pemainnya menerima kartu kuning paulo victor (12), Sho Yamamoto (15) dan Catur (57).
Baca Juga: Berikut Lirik Lagu Without U Dipopulerkan YUJU
Tuan rumah Persik Kediri mengalami banyak perubahan dalam sisi permainan, progres tiap laga memperlihatkan perkembangan tim yang baik, mereka mengondisikan timnya dengan keadaan tenang dan tidak terpancing emosi, hal tersebut membuat mereka unggul 1-0 pada menit ke 80 di kotak pinalti, yang dieksekusi Flavio Silva.
Skor 1-0 bertahan hingga akhir babak kedua.***
Artikel Terkait
Hasil Drawing dan Jadwal Liga Europa: Juventus vs Sporting CP, Manchester United Ditantang Sevilla
Stefano Pioli Beri Sinyal Zlatan Ibrahimovic Bakal Absen di Babak 8 Besar Liga Champions
BRI Liga 1 : Kepercayaan Diri PSS Sleman Berbuah Manis, Mereka Berhasil Bungka Borneo FC