Kondisi Tukang Bakso yang Tersiram Kuah Panas di Boja Kendal: Dibebaskan Biaya RS

- Rabu, 24 Mei 2023 | 12:15 WIB
Tukang bakso yang tersiram kuah saat kecelakaan di Boja dibebaskan biaya rumah sakit.  (tangkapan layar Instagram @anto_van_java)
Tukang bakso yang tersiram kuah saat kecelakaan di Boja dibebaskan biaya rumah sakit. (tangkapan layar Instagram @anto_van_java)

KENDAL, sport.suaramerdeka.com – Beredar video viral seorang tukang bakso yang tersiram kuah panas, saat motor yang dikendarainya menghindari ojek online (ojol) dari arah berlawanan di Boja, Kenda.

Dalam video yang diunggah oleh akun @infokejadian.semarang, tukang bakso itu kepanasan karena kuah panas di kuali di motornya menyiram tubuhnya.

Saat korban ditolong warga sekitar, seorang pemotor yang nyaris bertabrakan dengan tukang bakso itu kabur dan terlihat ada warga  yang mengejarnya.

Baca Juga: Junianto Resmi Lepas 30 Persen Saham PSIS Semarang, Unggah Salam Perpisahan Menyentuh

Baca Juga: Ribut-ribut soal Perdebatan Nasab Nabi Muhammad SAW, Begini Kata Buya Yahya

Abang tukang bakso malang itu bernama Ponidi, 56 tahun, warga Tampingan Boja. Saat ini dia dirawat di RS Charlie Hospital Boja.

Luka bakar akibat tersiram kuah bakso saat akan berjualan ke arah SD Tambangan 1.

“Rencana hari ini ada tindakan operasi debridement oleh dr Kusno spesialis bedah untuk membersihkan jaringan luka bakarnya. Pak Ponidi juga dirawat gabung dengan dokter penyakit dalam (dr Yan Aji) karena ada penyakit penyertanya,” tulis keterangan di  akun @anto_van_java.

Akun tersebut adalah milik Junianto, pemilik RS Charlie Hospital di Boja Kendal. Sementara ojol yang menyebabkan bapaknya jatuh, tadi malam sudah ke RS ditemani pihak kepolisian untuk minta maaf.

“Demikian bapak, semoga operasi hari ini berjalan lancar dan pak ponidi segera diberi kesembuhan, aamiin,” tulis akun tersebut.

Junianto mendapat penjelasan itu dari direkturnya Desi Indira @desyindirra dirawat digratiskan ya..ada ribuan yang DM ke akun @anto_van_java.

“Bukti kalau saudara-saudara kita masih menyayangi sesama,” tulisnya.

Baca Juga: Terima Tantangan, Gus Fuad Plered Bersedia Tes DNA Guna Pastikan Dzurriyat Rasul

Baca Juga: Valencia Dihukum Penutupan Sebagian Tribun Gegara Suporter Rasis, Klub Melawan

Halaman:

Editor: Arif Purniawan

Tags

Terkini

X